Monday, February 9, 2009

Tangga Nada Pada Piano


Pada piano, tangga nada dapat dimainkan dengan cara menekan pada tut yang terdiri dari 2 macam: putih (ebony) dan hitam (ivory). Semakin kekanan, maka nada piano adalah semakin tinggi, sedangkan semakin kekiri, nada semakin rendah. Nada c, dengan standard frekwensi 440 Hz, biasanya terletak di sekitar tengah-tengah piano.

Jarak nada dari tut putih ke tut putih berikutnya, apabila diantaranya ada tut hitam adalah 1. Sedangkan apabila tidak ada tut hitam diantaranya, maka jaraknya adalah 1/2. Jarak antara tut hitam ke tut putih disebelahnya adalah 1/2.

Untuk NOT ANGKA pada piano, letak do bisa dibunyikan pada tut mana saja pada piano. Letak do tersebutlah yang akan menentukan nada dasar dari suatu lagu yang dimainkan. Misalnya do=g, maka pada tut g tersebutlah letak bunyi nada yang dianggap sebagai do. Nada berikutnya seperti re-mi-fa-sol dst dapat ditentukan sesuai dengan jarak tangga nada pada Not Angka berikutnya.

Tangga Nada pada piano dapat diperlihatkan pada gambar diatas.

No comments:

Post a Comment